Pagelaran Seni yang diadakan oleh SMP Islam Sawahan Turen yang didakan secara virtual berlangsung secara meriah, saat pagelaran offline dari beberapa peserta ditampilkan.
Jl. Soekarno Hatta No 06 Sananrejo Turen Kab. Malang 65175
Belajar bersama SD Negeri 1 Sananrejo dapat menggapai mimpi dan harapan.
Lingkungan yang asri akan mempermudah konsentrasi dalam belajar.
Pembelajaran yang tekun dan terarah akan menghasilkan prestasi.
Tanaga Pendidik yang energik, Percaya diri serta berdedikasi tinggi akan membawa lembaga selangkah kedepan.
Pembekalan ketarampilan sejak dini akan menambah peluang merangkai masa depan yang gemilang.
Tepat di penghujung tahun 2020 SD Negeri 1 Sananrejo mendapat kucuran bantuan dari dinas pendidikan Kabupaten Malang untuk menunjang proses pembelajaran online dengan pembelian Smart Screen yang berharga ratusan juta rupiah "peran serta Dinas pendidikan sebagai induk dari pengelolaan pendidikan yang ada di Kabupaten Malang memberikan bantuan yang tepat guna dimusim pembelajaran online tahun ini," kata Dra. Nurlelawati selaku kepala Sekolah SD Negeri 1 Sananrejo.
Dengan ada bantuan Dinas Pendidikan Kabupaten Malang diharapkan para tenaga pendidik dapat memanfaatkan fasilitas-fasilitas yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Malang sebagai variasi pembelajaran online siswa "Smartboard ini hanya diberikan kepada satu sekolah disetiap kecamatan yang ada di Kabupaten Malang untuk tahun anggaran 2020 ini, sehingga 33 lembaga yang ada di Kabupaten Malang disetiap kecamatan mendapatkan fasilitas tersebut" ungkap perempuan yang juga merangkap sebagai plt KS SD Negeri 3 Sananrejo ini.
"Harapan untuk mendidik anak seperti yang dilakukan oleh pembawa acara yang ada di televisi dengan cara mengnyentuh layar untuk mengganti slide pembelajaran bisa dilakukan oleh semua guru yang ada di SD Negeri 1 Sananrejo saat pembelajaran sedang berlangsung" ungkap lilis Prasetyoningtyas, S.Pd.SD yang juga guru kelas 6.